Selasa, 28 Februari 2012
Kamis, 23 Februari 2012
10.15 0

Peka Lah (Eps. 5): Sekitar

Tahukah nama tanaman di samping? Yah, benar, tanaman di samping adalah tanaman Vanili atau Vanilla planifolia. Tanaman yang cukup mahal di Indonesia, karena cukup mahal maka ia dijuluki sebagai 'The Green Gold' atau emas hijau. Tanaman ini tidak dapat menyerbuki dirinya sendiri, ia harus dibantu oleh makhluk hidup lain seperti manusia dan hewan. Dibalik kemahalannya, ia juga mengajarkan pada kita semua tentang kemaha-adilan tuhan.
Sabtu, 18 Februari 2012
09.41 0

Hantu Lebih Baik Dari Manusia?

Menurut pandangan saya, saat sekarang ini manusia derajatnya lebih rendah dibandingkan dengan hantu. Mengapa saya bisa menyimpulkan seperti itu? Lihat saja para pemimpin negara ini. Banyak yang serakah dengan kekuasaan dan harta, banyak yang memikirkan diri sendiri dan kelompoknya mengatasnamakan 'rakyat'. Tidak habis pikir bila kita terus membicarakan tentang para pemimpin di negeri ini. Lihat saja para anggota wakil rakyat yang duduk di Senayan, kalau rapat tidur, kalau tidak tidur ya mereka main tonjok-tonjokan seakan berkelahi mempertahankan pendapatnya yang belum tentu itu akan mensejahterakan rakyat. Sepertinya para anggota dewan disana tidak punya banyak pikiran untuk mensejahterakan rakyatnya, ataukan mereka malas 'bersentuhan' dengan rakyat jelata?
Rabu, 15 Februari 2012
08.16 0

Ganti Penampilan

Di pagi hari ini saya merubah penampilan blog saya menjadi hitam. Sebenarnya saya ingin mempunyai template yang ada header menu-nya. :D

Ini belum finnal dari penampilan blog-ku, masih ada sedikit lagi perombakan yang akan saya lakukan. Nikmati penampilan barunya. Jika ada kritik dan saran, langsung saja tinggalkan comment kalian dibawah post ini.

Penampilan baru membuat ketidak-bosanan
Penampilan baru menghilangkan kejenuhan
Penampilan baru mengundang sirik
Maka dari itu harap dikritik

#CMP dan LawnyDesignz
Jumat, 10 Februari 2012
15.36 0

Kirim SMS Via Google Mail

Mungkin ada beberapa orang yang telah menggunakan aplikasi dari Google ini, namun ada beberapa yang mungkin belum sadar akan hadirnya aplikasi ini. Aplikasi SMS ini dibuat oleh Google dengan tujuan untuk mendongkrakkan lagi pelanggan Google Mail. Aplikasi ini dapat digunakan secara gratis.
Kamis, 09 Februari 2012
20.03 0

Peka Lah (Eps. 4): Jalanan Ibukota

Dari postingan sebelumnya yang berjudul "Peka Lah" membahas tentang hubungan antara Tuhan dengan manusia dan manusia yang bersaudara dengan saudaranya. Untuk postingan kali ini saya akan mengingatkan para pembaca bagaimana kepekaan hati kita semua terhadap sesama manusia yang tidak kita kenal. Saya akan mengambil situasi di jalanan ibukota, Jakarta.

Mungkin di Jakarta ini orang-orang tidak mempunyai rasa "tenggang rasa" di dalam dirinya. Semua hanya memikirkan bagaimana dirinya sendiri dan tidak memikirkan orang lain. Banyak yang ngebut, saat ia tidak ada yang menghalangi lajunya, ia akan bangga karena berhasil ngebut di jalanan ibukota. Namun saat terjadi kecelakaan atau ia menabrak sesuatu pasti 'terburu-buru' lah yang menjadi alasan. Itu lah hebatnya setan yang dapat dengan mudahnya membangkitkan ego para pengendara kendaraan bermotor. Entah apa pula yang ada dipikiran para pengendara saat mengendarai kendaraannya, atas alasan apa pula hingga ia berbuat kejam seperti itu membuat resah pengendara lain.

Apakah faktor dari tidak mempunyai SIM yang 'legal' hingga menyebabkan para pengendara bersikap egois seperti itu? Atau kah memang dari sifat individu pribadi itu yang membuatnya tidak sadar dengan apa yang ia lakukan?

Mungkin dari dua pertanyaan diatas yang paling banyak adalah pertanyaan pertama, yaitu banyak pengguna jalan tidak memiliki SIM yang jelas. Saran saya sebaiknya masyarakat membuat SIM yang dikeluarkan oleh polda. Karena saat kita membuat SIM, ada pengecekkan kesehatan dan tes-tes baik tertulis maupun praktek, jadi jika kita lolos dari tes-tes tersebut rasanya tidak akan ada saling senggol antar kendaraan.

Susah untuk membuat SIM 'legal'! Lama prosesnya! Sama harganya dengan "SIM tembak"! Sudah pernah ikut tesnya, namun tidak pernah lulus!

Mungkin kata-kata itu yang akan kita dengar dari mulut masyarakat bila disuruh membuat SIM 'legal'. Padahal jika kita membuat SIM 'legal' kita tidak akan merugikan orang lain. Rasa tenggang rasa pun akan terpupuk dalam diri kita bila kita mengikuti arus yang benar. Jika kalian sudah handal menyetir kendaraan, itu bukan masalah untuk dapat lulus tes. Bila kalian tidak lulus dalam tes tulis, kini ada latihan tes SIM tertulis. Jadi, tak ada lagi alasan bila kalian disuruh membuat SIM 'legal'.

Pupuk lah sifat tenggang rasa di dalam diri kalian semua. Agar semua berjalan harmonis. Tidak ada lagi kecelakaan di jalan raya. Dan buatlah SIM 'legal', bukan karena saya mendukung pihak kepolisian, namun karena di dalan pembuatan SIM itu ada tes-tes yang seharusnya kita lalui.

#CMP
Jumat, 03 Februari 2012
17.08 0

Punya Penggemar Rahasia, Bagaimana Perasaanmu? :D

Tepat sebelum saya membuat postingan ini, saya melihat keadaan blog saya, dan ternyata ada sesuatu yang tidak saya duga sebelumnya. Ada yang meninggalkan jejaknya dengan menggunakan sebuah rahasia :). Nampaknya saya mempunyai penggemar rahasia. Cukup senang, namun juga punya rasa takut. Takut, yang saya takutkan adalah penggemar itu satu jenis dengan saya :D.


Ayo... Ngaku siapa yang menulis seperti itu. :D

#CMP
Rabu, 01 Februari 2012
22.09 2

Keputusan Baru DIKTI

Berdasarkan surat dari DIKTI tanggal 27 Januari 2012 yang bernomor 152/E/T/2012, yang ditujukan untuk Rektor/Ketua/Direktur PTN/PTS seluruh Indonesia, bahwa program lulusan sarjana bila ingin lulus harus menghasilkan makalah yang terbit pada jurnal ilmiah. Penggalan isi surat tersebut sebagai berikut.

Sebagaimana diketahui bahwa pada saat sekarang ini jumlah karya ilmiah dari Perguruan Tinggi Indonesia secara total masih rendah jika dibandingkan dengan Malaysia, hanya sekitar sepertujuh. Hal ini menjadi tantangan kita bersama untuk meningkatkannya. Sehubungan dengan itu terhitung mulai kelulusan setelah Agustus 2012 diberlakukan ketentuan sebagai berikut:
  1. Untuk lulus program Sarjana harus menghasilkan makalah yang terbit pada jurnal ilmiah.
  2. Untuk lulus program Magister harus telah menghasilkan makalah yang terbit pada jurnal ilmiah nasional diutamakan yang terakreditasi DIKTI.
  3. Untuk lulus program Doktor harus telah menghasilkan makalah yang diterima untuk terbit pada jurnal internasional.